Jakarta, CNN Indonesia --
Banjir masih merendam sejumlah wilayah di DKI Jakarta hingga Jumat (23/1) sore. Berdasarkan data terbaru BPBD DKI Jakarta, hingga pukul 16.00 WIB, tercatat 125 RT dan 16 ruas jalan masih terendam banjir.
"BPBD mencatat saat ini terdapat 125 RT dan 16 ruas jalan yang tergenang," kata Kapusdatin BPBD DKI Jakarta Mohammad Yohan lewat keterangan tertulis.
Di Jakarta Barat terdapat 40 RT yang masih terendam banjir. Genangan terparah tercatat di Kelurahan Duri Kosambi dan Rawa Buaya dengan ketinggian air mencapai 120 cm akibat luapan Kali Angke dan hujan deras.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Di Jakarta Selatan, terdapat 44 RT tergenang, didominasi wilayah Petogogan dengan 26 RT. Sementara itu, Jakarta Timur mencatat 34 RT terdampak, dengan genangan cukup tinggi di Kampung Melayu dan Bidara Cina yang mencapai 115 cm akibat luapan Kali Ciliwung.
Untuk Jakarta Pusat, banjir merendam 5 RT di Kelurahan Bendungan Hilir dengan ketinggian sekitar 40 cm. Sedangkan di Jakarta Utara, genangan terjadi di 2 RT di Kelurahan Kapuk Muara.
BPBD DKI juga melaporkan terdapat 16 ruas jalan yang masih tergenang, di antaranya Jl. Daan Mogot KM 13, Jl. Strategi Raya Joglo, serta Jl. Kebon Pala II di Jakarta Timur dengan ketinggian air hingga 115 cm. Sementara satu ruas jalan di Kelurahan Kapuk dilaporkan telah surut.
Akibat banjir, warga mengungsi di sejumlah lokasi. Di Jakarta Barat, pengungsian tersebar di masjid, PAUD, hingga aula rusun dengan total ratusan jiwa. Di Jakarta Timur, pengungsi berada di Kelurahan Cipinang Melayu dan Halim Perdana Kusuma. Sementara di Jakarta Utara, warga Kapuk Muara mengungsi di Gang Masjid Nurul Jannah RW 02.
BPBD mencatat beberapa wilayah yang sebelumnya tergenang kini telah surut, antara lain Kuningan Barat (8 RT), Pela Mampang (9 RT), Rawa Jati (3 RT), dan Cilandak Timur (2 RT).
BPBD DKI Jakarta mengerahkan personel untuk memantau genangan serta berkoordinasi dengan Dinas SDA, Bina Marga, dan Gulkarmat guna melakukan penyedotan air dan memastikan saluran air berfungsi optimal. Kebutuhan dasar bagi warga terdampak juga telah disiapkan.
"BPBD mengimbau masyarakat tetap waspada terhadap potensi genangan susulan. Dalam kondisi darurat, warga diminta menghubungi layanan 112, yang beroperasi gratis selama 24 jam," imbuhnya.
Berikut rincian wilayah yang masih terendam banjir, diantaranya:
Jakarta Barat
Terdapat 40 RT, yang terdiri:
- Kel. Duri Kosambi: 5 RT
Ketinggian: 50 s.d 120 cm
Penyebab: Curah Hujan Tinggi dan Luapan Kali Angke
- Kel. Kapuk: 3 RT
Ketinggian: 50 s.d 65 cm
Penyebab: Curah Hujan Tinggi
- Kel. Kedaung Kali Angke: 8 RT
Ketinggian: 80 cm
Penyebab: Curah Hujan Tinggi
- Kel. Rawa Buaya: 7 RT
Ketinggian: 45 s.d 120 cm
Penyebab: Curah Hujan Tinggi
- Kel. Kedoya Selatan: 4 RT
Ketinggian: 75 cm
Penyebab: Curah Hujan Tinggi dan Luapan Kali Pesanggrahan
- Kel. Kedoya Utara: 7 RT
Ketinggian: 15 s.d 80 cm
Penyebab: Curah Hujan Tinggi
- Kel. Sukabumi Utara: 1 RT
Ketinggian: 60 cm
Penyebab: Curah Hujan Tinggi
- Kel. Kembangan Selatan: 1 RT
Ketinggian: 35 cm
Penyebab: Curah Hujan Tinggi dan Luapan Kali Pesanggrahan
- Kel. Kembangan Utara: 2 RT
Ketinggian: 70 cm
Penyebab: Curah Hujan Tinggi dan Luapan Kali Angke
- Kel. Meruya Selatan: 1 RT
Ketinggian: 60 cm
Penyebab: Curah Hujan Tinggi
- Kel. Kota Bambu Selatan: 1 RT
Ketinggian: 50 cm
Penyebab: Curah Hujan Tinggi
Jakarta Pusat
Terdapat 5 RT, yang terdiri:
- Kel. Bendungan Hilir: 5 RT
Ketinggian: 40 cm
Penyebab: Curah Hujan Tinggi
Jakarta Selatan terdapat 44 RT, yang terdiri:
- Kel. Pondok Labu: 1 RT
Ketinggian: 30 cm
Penyebab: Curah Hujan Tinggi dan Luapan Kali Krukut
- Kel. Petogogan: 26 RT
Ketinggian: 30 cm
Penyebab: Curah Hujan Tinggi dan Luapan Kali Krukut
- Kel. Cipulir: 1 RT
Ketinggian: 40 cm
Penyebab: Curah Hujan Tinggi
- Kel. Pondok Pinang: 4 RT
Ketinggian: 40 cm
Penyebab: Curah Hujan Tinggi dan Luapan Kali Pesanggrahan
- Kel. Duren Tiga: 1 RT
Ketinggian: 40 cm
Penyebab: Curah Hujan Tinggi
- Kel. Pejaten Timur: 3 RT
Ketinggian: 30 cm
Penyebab: Curah Hujan Tinggi dan Luapan Kali Ciliwung
- Kel. Ulujami: 8 RT
Ketinggian: 70 cm
Penyebab: Curah Hujan Tinggi dan Luapan Kali Pesanggrahan
Jakarta Timur
Terdapat 34 RT, yang terdiri:
- Kel. Rawa Terate: 1 RT
Ketinggian: 80 cm
Penyebab: Curah Hujan Tinggi
- Kel. Bidara Cina: 4 RT
Ketinggian: 90 s.d 100 cm
Penyebab: Curah Hujan Tinggi dan Luapan Kali Ciliwung
- Kel. Cipinang Muara: 2 RT
Ketinggian: 50 cm
Penyebab: Curah Hujan Tinggi
- Kel. Kampung Melayu: 4 RT
Ketinggian: 90 s.d 115 cm
Penyebab: Curah Hujan Tinggi
- Kel. Cipinang Melayu: 9 RT
Ketinggian: 30 s.d 60 cm
Penyebab: Curah Hujan Tinggi dan Luapan Kali PHB Sulaiman
- Kel. Halim Perdana Kusuma: 9 RT
Ketinggian: 30 s.d 85 cm
Penyebab: Curah Hujan Tinggi dan Luapan Waduk Halim Perdana Kusuma
- Kel. Makasar: 4 RT
Ketinggian: 30 cm
Penyebab: Curah Hujan Tinggi
- Kel. Pinang Ranti: 1 RT
Ketinggian: 40 cm
Penyebab: Curah Hujan Tinggi dan Luapan Kali Cipinang
Jakarta Utara
Terdapat 2 RT, yang terdiri:
- Kel. Kapuk Muara: 2 RT
Ketinggian: 40 cm
Penyebab: Curah Hujan Tinggi
Jalan tergenang terdapat 16 ruas jalan, data wilayah terdampak sebagai berikut:
1. Jl . Rawa Indah , Kel. Pegangsaan Dua, Jakarta Utara
Ketinggian: 20 cm
2. Jl . Pegangsaan Dua Depan (Aprt. Greenhill), Kel. Pegangsaan Dua, Jakarta Utara
Ketinggian: 15 cm
3. Jl. Srengseng Raya, Kel. Srengseng, Jakarta Barat
Ketinggian: 25 cm
4. Jl. Daan Mogot KM 13 (Seberang Victoria / Pabrik Gelas ), Kel. Cengkareng Timur, Jakarta Barat
Ketinggian: 30 cm
5. Jl. Gotong Royong RT.06 RW 08, Kel. Kapuk, Jakarta Barat
Ketinggian: 40 cm
6. Jl. Kapuk Bongkaran RT.022 RW 012 , Kel. Kapuk, Jakarta Barat
Ketinggian: 40 cm
7. Depan RS. Soeharto Heerdjan Jl. Prof. Dr. Latumeten No.1, RT.1/RW.4, Kel. Jelambar, Jakarta Barat
Ketinggian: 10 cm
8. Jl. Taman Kota, Kel. Kedaung Kali Angke, Jakarta Barat
Ketinggian: 20 cm
9. Perumahan BTN Jl. Delima VIII, Kel. Kembangan Utara, Jakarta Barat
Ketinggian: 35 cm
10. Jl. Strategi Raya, Kel. Joglo, Jakarta Barat
Ketinggian: 50 cm
11. Jl. Basoka Raya, Kel. Joglo, Jakarta Barat
Ketinggian: 50 cm
12. Jl Pulo Raya IV RT 6 RW 1 (Akses Jalan), Kel. Petogogan, Jakarta Selatan
Ketinggian: 50 cm
13. Jl. Raya Cipinang Indah, Kel. Pondok Bambu, Jakarta Timur
Ketinggian: 20 cm
14. Jl. Kebon Pala II RW 04, Kel. Kebon Pala , Jakarta Timur
Ketinggian: 115 cm
15. Jl. Kebon Pala II RW 05, Kel. Kebon Pala , Jakarta Timur
Ketinggian: 90 cm
16. Jl. Jembatan Lama RW 007, Kel. Makasar, Jakarta Timur
Ketinggian: 30 cm
Baca berita lengkapnya di sini.
(yoa/dal)

4 hours ago
4

















































